Pendampingan penguatan literasi halal bagi praktisi pendidikan dalam rangka memperkokoh kualitas pendidikan sains dalam pembangunan berkelanjutan, merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat, Dosen Jurusan Tadris Biologi Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan IAIN Syekh Nurjati Cirebon yang bertujuan agar tenaga pendidik dapat mengerti dan memahami bahwa konsumen memiliki hak untuk mengkonsumsi produk yang halal.
Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu 11 November 2023 di Auditorium FITK IAIN Syekh Nurjati Cirebon menghadirkan Ketua Lembaga Halal IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Maria Ulfah, M.E.Sy dan juga Ketua Jurusan Tadris Biologi Dr. Evi Roviati, S.Si.,M.Pd, Sekretaris Jurusan Tadris Biologi Dr. Yuyun Maryuningsih, S.Si.,M.Pd dan Dosen Jurusan Tadris Biologi Novianti Muspiroh, MP, sebagai pemateri. Sedangkan peserta yang hadir adalah merupakan para pendidik SMA/MA di wilayah Ciayumajakuning.
Fenomena halal yang telah diterapkan pada suatu barang dan jasa menjadi salah satu masalah diskusi yang menarik hingga kini. Pengetahuan digunakan untuk memilih suatu produk itu halal atau tidak untuk disebarkan atau dikonsumsi sehingga generasi mendatang dapat tumbuh menjadi generasi yang berhati-hati dalam setiap tindakan yang mereka kerjakan serta berusaha untuk selaras dengan perintah agama. Tenaga Pendidik adalah penyambung tali untuk berkembangnya ilmu pengetahuan. Berbagai temuan yang didapat ketika diperguruan tinggi tidak akan ternilai jika tidak disebarkan kepada masyarakat. Maka melalui tenaga pendidik dapat disebar luaskan tentang pengetahuan halal baik kepada peserta didiknya dan kepada masyarakat sekitarnya.