Kamis, 02 September 2021 diselenggarakan acara Orientasi Lingkungan mahasiswa baru jurusan Tadis Biologi FITK IAIN Syekh Nurjati Cirebon, bertempat di Auditorium FITK IAIN Syekh Nurjati Cirebon lantai 5. Acara tersebut juga bisa diikuti secara daring (zoom).
Orientasi lingkungan merupakan pengenalan lingkungan kampus, merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di kampus setiap awal tahun akademik guna menyambut kedatangan para mahasiswa baru sebelum dimulainya perkuliahan. Pada tahun akademik 2021/2022 ini jurusan Tadris Biologi kedatangan mahasiswa baru berjumlah 112 mahasiswa baru, yang terbagi dalam 3 kelas reguler.
Pada acara tersebut menghadirkan pembicara Dr. Yuyun Maryuningsih, S.Si.,M.Pd yang merupakan dosen jurusan Tadris Biologi FITK IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Sebelumnya dibuka oleh Ketua Jurusan & Sekretaris Tadris Biologi, Ibu Dr. Ina Rosdiana Lesmanawati, M.Si & Bapak Asep Mulyani, M.Pd.