PTIPD Menggelar Bimtek Pengelolaan Sistem Informasi Akademik

bimtek pengelolaan sistem informasi akademik PTIPD menggelar Bimtek pengelolaan Sistem Informasi Akademik untuk tenaga kependidikan di lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon tahun 2023 di Hotel Grand Tryas Cirebon pada Rabu – Jum’at (20 – 22) September 2023. Acara yang dibuka oleh Wakil Rektor 2 IAIN Syekh Nurjati Cirebon Prof. Dr. H. Ilman Nafi’a, M.Ag menghadirkan pemateri dari Tim Teknis Pendampingan Aplikasi Akademik dari Yogyakarta.

Sistem Informasi Akademik atau yang lebih dikenal dengan singkatan SIAKAD merupakan sistem yang digunakan untuk memberikan kemudahan kepada pengguna dalam kegiatan administrasi akademik kampus secara online. SIAKAD sudah menjadi aplikasi wajib bagi perguruan tinggi saat ini. Perguruan tinggi dengan kegiatan akademik yang begitu kompleks tentu membutuhkan sistem yang dapat membantu memudahkan manajemen dan civitas kampus dalam mengelolanya.

Dengan SIAKAD berharap agar ke depannya dosen dan mahasiswa dapat melihat data-data terkait perkuliahan secara langsung (online) pada SIAKAD yang poinnya adalah untuk efisiensi pelayanan kepada mahasiswa. PTIPD menggelar kegiatan Bimtek tersebut berharap dapat memberi bekal kepada tenaga kependidikan di lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon dalam mengelola Sistem informasi Akademik.

PTIPD Menggelar Bimtek Pengelolaan Sistem Informasi Akademik

Scroll to Top